Kamis, 11 April 2019

POHON BAMBU

▪Pohon bambu tergolong keluarga gramineae jenis tanaman rumput-rumputan, Pohon bambu juga dijuluki raja dari masyarakat rerumputan.
▪Pohon bambu banyak tumbuh hampir diseluruh kawasan Asia,
Di Indonesia terdapat 160 jenis bambu,
88 jenis diantaranya merupakan bambu endemik
atau jenis bambu yang khas terdapat di di suatu daerah,
ada yang berjenis bambu tali,bambu rebung,bambu wulung,
bambu jepang atau bambu china.
▪Pohon bambu memiliki sistim perakaran serabut dengan
akar rimpang yang kuat,
Sebelum tumbuh hingga tinggi dengan cepat,
pohon bambu mempersiapkan diri dengan akarnya
yang tumbuh kokoh di dalam tanah,pada tahun ke empat- lima
setelah bertumbuhan akarnya selesai barulah batang bambu muncul.
Bentuk batang bambu berbuku-buku atau beruas,
setiap buku akan ditumbuhi serabut dan tunas yang dapat tumbuh sebagai batang.terdiri atas sejumlah batang  yang tumbuh secara bertahap,
mulai dari rebung /batang muda-hingga dewasa,dia juga berdinding keras.
Tingginya bisa terentang dari 30 cm hingga 30 meter.
Batangnya memilki kelenturan/fleksibel ketika angin menerpa batangnya bisa bergoyang bersama angin,(baik didalam cuaca buruk dan angin kencang)
dan daun-daun bambu yang saling bergesekkan akan menghasilkan
gemerisik nada yang halus dan harmonis.
▪Cara pohon bambu mengekspresikan diri menjadikannya tanaman rumput-rumputan yang berbeda,
memiliki karakternya yang khas yaitu kuat,kokoh,tangguh dan lentur/fleksibel.
▪Pohon bambu merupakan tumbuhan yang bermanfaat dan berguna,
dari akar sampai daunnya memiliki fungsinya masing -masing.
Akarnya
- Karena memiliki sistem perakaran serabut dengan akar rimpang yang kuat, memungkinkan tanaman bambu dapat mengaktifkan sistem hidrologis sebagai pengikat tanah dan udara,sehingga dapat digunakan sebagai tanaman konservasi.
Batangnya
- Rebung /batang bambu muda bisa dibuat masakan khas dengan cita rasa tinggi
dan beberapa daerah menjadi makanan mahal.
Selain itu batang bambu juga dapat digunakan sebagai bahan bangunan
dan juga digunakan sebagai bahan baku untuk kerajinan tangan,
dan alat musik seperti anglung,suling bambu,kulintang dan lain sebagainya
Daunnya
- Dari berbagai buku-buku herbal daun bambu bisa dijadikan obat untuk perawatan. Dipercaya daun bambu dapat menyembuhkan batuk,radang tenggorokan.
▪Ini mencerminkan pohon bambu memiliki berbagai nilai yang bermanfaat dan luas dan menginspirasi untuk kehidupan manusia /Filosofi pohon bambu dan mengispirasi dalam seni dan budaya.
Ini salah satu yang menarik dan menyenangkan menjadi inspirasi buat saya,sehingga pada 11 april hari ini  membuat saya bisa berbagi sedikit wawasan 😊
dengan beberapa photo pohon bambu,
dan juga sesuatu disain yang menggunakan atau terispirasi dengan pohon bambu 😊